SMKN 4 TPI – Pada hari Senin, 15 Juli 2024, SMKN 4 Tanjungpinang menyelenggarakan Upacara Pembukaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa baru. Upacara yang diadakan di lapangan upacara SMKN 4 Tanjungpinang ini diikuti sebanyak 375 siswa baru yang penuh semangat dan antusiasme.
Upacara pembukaan MPLS kali ini dipimpin langsung oleh Ibu Yayuk Sri Mulyani Rahayu, S.Pd., M.M., selaku Kepala SMKN 4 Tanjungpinang. Ibu Kepala SMKN 4 Tanjungpinang menyampaikan sambutan hangat kepada seluruh siswa baru. Beliau menekankan pentingnya masa pengenalan ini sebagai langkah awal dalam perjalanan pendidikan di SMKN 4 Tanjungpinang.
Ibu Kepala SMKN 4 Tanjungpinang mengajak para siswa untuk aktif berpartisipasi dalam seluruh rangkaian kegiatan MPLS, yang dirancang untuk membantu mereka beradaptasi dengan lingkungan sekolah baru, mengenal lebih dalam nilai-nilai serta budaya sekolah, dan membangun rasa kebersamaan di antara sesama siswa. Beliau juga mengingatkan pentingnya menjaga semangat belajar dan disiplin sejak hari pertama sebagai bekal untuk meraih prestasi di masa mendatang.
Dengan penuh harapan, Ibu Kepala SMKN 4 Tanjungpinang menutup pengarahhnya dan secara resmi membuka kegiatan MPLS tahun ajaran 2024/2025. Tepuk tangan meriah dari para siswa dan staf pengajar mengakhiri upacara pembukaan yang khidmat ini, menandai dimulainya perjalanan baru bagi para siswa baru di SMKN 4 Tanjungpinang.